Majalah Tathwirul Afkar (TAF) merupakan majalah kebanggaan PCINU Sudan yang mewadahi para nahdliyin untuk berkarya dan mengekspresikan gagasannya melalui tulisan. Tujuan dari adanya majalah ini adalah melatih sekaligus melahirkan kader-kader muda yang berilmu, berintegritas, dan berpengalaman luas agar terasah kemampuannya dalam membaca, menulis, dan menyampaikan aspirasinya demi membangun negeri berkemajuan.
Baca juga Majalah TAF Edisi April 2017
TAF edisi kali ini membahas tentang Pancasila dalam Bingkai Keislaman. Sengaja diterbitkan pada 17 Agustus sebagai bentuk rasa syukur dan penghormatan kami atas hari kemerdekaan Indonesia, serta penghargaan setinggi-tingginya atas adanya Pancasila yang dilahirkan dari keringat perjuangan para pendiri bangsa untuk menyatukan bangsa Indonesia. Isu-isu berbau anti Pancasila sudah sangat biasa dan lama sekali diperbincangkan, namun kali ini kami menyajikan kembali dalam rangka sebagai bahan pembelajaran bersama.
Tidak perlu berpanjang lebar, inilah wujud dari Majalah Tathwirul Afkar edisi pertama periode 201-2018. Semoga bermanfaat, menambah wawasan, dan menyemangati kaum nahdliyin pada khususnya, dan seluruh mahasiswa Indonesia pada umumnya untuk selalu berkarya lewat membaca dan menulis. Karena dengan berfikir, membaca, dan menulis akan membuka cakrawala kita terhadap pengetahuan dunia sebagai jalan menempuh pintu kebenaran yang banyak terbuka lebar di setiap peradaban.
Bagikan ini:
- Klik untuk berbagi di Linkedln(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi pada Twitter(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru)