Penyambutan Duta Besar Baru di Sudan

PCINUSUDAN.COM – Lembaga Dakwah NU Sudan mengadakan kegiatan PHBI pada Jumat (06/04) dalam rangka Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad Saw. sekaligus penyambutan Duta Besar RI untuk Sudan dan Eritrea yang baru.

Acara ini dimulai pukul 16.30 CAT yang dihadiri oleh Duta Besar baru bapak Drs. Rossalis Rusman Adenan, MBA beserta istri, begitu juga para home staff dan local staff. Jamaah al Hijrah tidak ketinggalan, mulai dari para pekerja sampai mahasiswa yang ada di Sudan. Antusias mereka sangat terlihat dengan pemandangan penuhnya aula KH. Agus Salim KBRI Khartoum.

Hal tersebut dikarenakan pengajian Al Hijrah kali ini digelar bersamaan dengan perayaan Harlah NU Sudan ke 18. Beberapa sambutan antara lain dari wakil ketua Tanfidziyah PCINU Sudan, Ketua P2MI, dan sambutan bapak Dubes.

Selanjutnya, Muidloh hasanah oleh Ust. Luqman Hambali, B.Sh yang menyampaikan tausiyahnya tentang hikmah dari Isra Mi’raj sebagai penghujung acara. Momentum Al Hijrah juga diwarnai keharmonisan saat potong tumpeng dan doa bersama dan dilanjutkan sholat berjamaah seusai acara.//(Admin)

Baca juga: Abuna Fis Sudan; Syeikh Hasyim Al Mu’tashim At Tijani As Sudani

Tinggalkan Balasan